Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara membersihkan AC dengan cepat dan benar


AC merupakan pendingin ruangan yang harus dibersihkan setiap beberapa bulan banyak kotoran serta debu yang tersumbat pada filter AC dan evaporator, sebenarnya untuk membersihkan AC tidak terlalu sulit hanya butuh sedikit ketelitian dan saya yakin anda pasti bisa membersihkan AC sendiri dirumah tentunya dengan cara yang benar agar AC tidak rusak dan air tidak tumpah kemana-mana ac memiliki komponen kelistrikan yang bersebelahan dengan evaporator yang akan anda bersihkan jadi hati hati saat mencuci AC dan jangan sampai komponen tersebut terkena air, berikut ini cara membersihkan AC sendiri.

Alat-alat yang dibutuhkan

1. Obeng

2. Plastik cuci AC bisa anda beli di sparepart AC terdekat

3. Steam (pompa air)

4. Kanebo

Cara membersihkan AC

1. Membuka cover indoor

Sebelum mencuci AC anda harus membuka cover indoor terlebih dahulu setiap AC memiliki cover berbeda beda tetapi sebagian besar memiliki posisi sekrup yang sama yaitu di bagian bawah sewing dan di bagian bawah filter AC, setelah semua sekrup berhasil dilepas masih ada kunci yang harus dibuka yaitu dibagian atas AC serta dibagian bawah AC agar lebih mudah lepas kunci bagian atas terlebih dahulu cara nya dengan menarik cover ke atas sampai kunci terlepas lalu tekan kunci di bagian bawah AC biasanya ditandai dengan gambar panah, setelah itu tarik perlahan karena biasanya terdapat sensor di mulut cover, setelah sensor terlepas tarik dan cuci cover tersebut.

2. Memasang plastik cuci AC

Pasangkan plastik tersebut ke seluruh bagian indoor agar air cucian tidak tumpah ke mana-mana dan perhatikan plastik di bagian bawah indoor karna bagian itu lah yang sering menyebabkan air cucian bocor ke lantai agar lebih mudah buka kuncian AC ke breket indoor terlebih dahulu lalu masukan plastik yang di bawah indoor.

3. Tutup komponen kelistrikan

agar lebih aman sebaiknya tutup komponen tersebut menggunakan plastik agar tidak terkena cipratan air karena posisinya yang bersebelahan dengan evaporator dan sangat rawan terkena cipratan air.

4. Mencuci evaporator

Ada banyak hal yang perlu di perhatikan saat mulai mencuci evaporator dari melihat cipratan air hingga posisi menyemprotkan air tersebut karna jika salah posisi kisi pada evaporator akan roboh posisi menyemprot yang benar adalah lurus jangan menyamping dan jangan terlalu dekat dengan kisi kisi evaporator, setelah selesai membersihkan evaporator AC selanjutnya bersihkan talang air serta semprot pembuangan air agar tidak mampet setelah itu bersihkan kipas indoor di bagian dalam sebelum air di semprotkan ke bagian kipas pegang kipas terlebih dahulu dan pastikan agar kipas tidak berputar kencang saat terkena semprotan air tersebut.

5. Lap dan pasang cover AC

Setelah dirasa bersih hidupkan AC terlebih dahulu untuk membuang air di bagian dalam setelah itu lap bersih semua bagian AC yang terkena air setelah itu pasang cover tersebut dan perhatian. Posisi swing agar tidak patah saat menekan cover.

6. Membersihkan outdoor AC

Setelah selesai membersihakan indoor sekarang tinggal membersihakan bagian luarnya tidak begitu sulit untuk membersihkan outdoor tidak perlu membongkar satu bagian pun cukup semprot kisi kisi di belakang outdoor dan selesai oudoor kembali bersih.

Itulah cara membersihakan AC sendiri mungkin terlalu sulit jika hanya di baca tapi jika di praktekan pasti mudah dan lama kelamaan pasti terbiasa dan jangan lupa untuk mematikan AC terlebih dahulu sebelum mencucinya.

Post a Comment for "Cara membersihkan AC dengan cepat dan benar"